Pelatihan Petugas Sakernas Februari 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Utara

Telah terbit Publikasi “BENGKULU UTARA DALAM ANGKA 2024" Dapat di unduh di link berikut: https://bengkuluutarakab.bps.go.id/publication/2024/02/28/865d7752406330880b2f9ba3/kabupaten-bengkulu-utara-dalam-angka-2024.html

|| Hasil Sensus Penduduk Pada September 2020 mencatat jumlah penduduk Kabupaten Bengkulu Utara sebesar 296 523 jiwa II

Kunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS  Bengkulu Utara, Jl. Prof. M Yamin, Sh, Argamakmur, setiap hari kerja Senin-Jumat Pukul 08.00- 15.30 WIB || BPS Kabupaten Bengkulu Utara menyediakan Konsultasi Statistik, segera kunjungi PST BPS Bengkulu Utara ||

Pelatihan Petugas Sakernas Februari 2024

Pelatihan Petugas Sakernas Februari 2024

24 Januari 2024 | Kegiatan Statistik


Halo #SahabatData

Tahukah Sobat Data, pada Februari 2023 Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Provinsi Bengkulu adalah sebesar 3,21 persen sedangkan pada September 2023 angka TPT Kabupaten Bengkulu Utara adalah sebesar 3,33 persen. Hal ini berarti dari 100 orang angkatan kerja, terdapat sekitar tiga sampai empat orang penganggur. Angka ini bersumber dari Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Tahun 2023. Lalu bagaimana kondisinya pada Tahun 2024?

Kondisi ketenagakerjaan periode Tahun 2024 akan dicatat melalui Sakernas Februari dan Agustus 2024. Rangkaian kegiatannya saat ini telah memasuki tahapan pelatihan petugas Sakernas Februari 2024. BPS Kabupaten Bengkulu Utara pada Senin-Rabu, 22-24 Februari 2024 telah melaksanakan pelatihan petugas Sakernas Februari 2024. Dalam pelatihan, petugas dibekali dengan pemahaman konsep definisi dan tata cara pengumpulan data.

Petugas akan melaksanakan pengumpulan data Sakernas Februari 2024 pada bulan depan lho SobatData. Pendataan akan dilaksanakan melalui metode wawancara yang menyasar pada rumah tangga sampel pada wilayah-wilayah target. Jadi, jika SobatData terpilih, jangan lupa sambut dan berikan data secara jujur ya.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu utara (Statistics of Bengkulu Utara Regency)Jl. Prof. M Yamin

SH

Kota Argamakmur

Bengkulu Utara

Telp (0737) 521016

Faks (0736) 521016

Mailbox : bps1703@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik